Laman

Tuesday, April 12, 2011

Pendidikan yang baik menghadapi kehidupan

Pendidikan yang baik adalah pendidikan yang mempersiapkan murid untuk menghadapi kehidupan.


Siap menghadapi kehidupan menurut Buchori dalam bukunya "Pendidikan Antisipatoris", tidak terbatas pada mempersiapkan murid pada posisi-posisi (profesi dan jabatan) dalam masyarakat dan untuk keberhasilan hidup melainkan lebih dari itu agar:
(1) dapat hidup (to make a living);
(2) untuk dapat mengembangkan kehidupan bermakna (to lead a meaningful life); dan
(3) untuk turut memuliakan kehidupan (to enneble life) Buchori, 2001.

Akan tetapi dalam perkembangannya, tidak sedikit penyelenggaraan pendidikan yang tujuannya tidak terfokus pada murid.Melainkan ekonomis politik dan golongan misalnya,

kemajuan sekolah justru banyak diukur dari seberapa jauh kemampuan membesarkanlembaga danbagaimana bias menambah financial lembaga dari segi ekonomis sebagai ukuran keberhasilan yang paling utama.

Pencapaian prestasi murid yang seharunya menjadi pilar utama tergadaikan dengan kepentingan-kepentingan lain yang lebih penting bagi lembaga, untuk meningkatan citra lembaga menaikkan nilai tawar kepada pelanggan jauh lebih penting.

Sehingga muncul karakter-karakter sekolah yang kerdil. Sekolah-sekolah yang bersembunyi di balik kesuksesan pendahulu atau bahkan di belakang kesuksesan murid (padahal disekolah tidak pernah diajarkan atau diberikan bimbingan khusus), bahkan fasilitas untuk mendukung kegiatan siswa tidak diberikan.


Salam kekuatan berawal dari hati  bayoete.blogspot.com
 

No comments:

Post a Comment

Silahkan Komentar maupun Pesannya.... lampirkan alamat email atau web anda:..... Thanks